Perkenalan dengan Pastor Paroki Dimana Sekolah Santo Yoseph Berada

Santo Yoseph - RD Kesar

Pastor Yustinus Kesaryanto bersama perwakilan Sekolah Santo Yoseph (06/02/2015).

SEKOLAH SANTO YOSEPH dengan lokasi karya di Perumahan Metland Menteng Jakarta, Taman Harapan Baru Bekasi dan Harvest City Bogor adalah sekolah dengan predikat Sekolah Katolik.

Predikat sebagai Sekolah Katolik ditunjukkan dengan dimilikinya sertifikat dari Uskup setempat, melalui keanggotaan di Majelis Pendidikan Katolik.

Menyandang predikat sebagai Sekolah Katolik, memiliki kewajiban untuk ikut bekerjasama dan berkoordinasi dengan Paroki dimana sekolah itu berada. Paling tidak itu tersirat dalam dokumen Gereja (Kitab Hukum Kanonik, ps 793 s/d 806).

Menyadari hal itu, beberapa waktu lalu perwakilan SEKOLAH SANTO YOSEPH bertatap muka dan berkenalan langsung dengan para Pastor yang berada di Paroki Santo Gabriel – Pulo Gebang, Paroki Maria Bunda Segala Bangsa – Kota Wisata Cibubur dan Stasi Santo Albertus – Harapan Indah. Stasi Santo Albertus pada Mei 2015 nanti resmi menjadi paroki.

Paroki Santo Gabriel dan Stasi (Paroki) Santo Albertus terletak di Keuskupan Agung Jakarta, sedang Paroki Maria Bunda Segala Bangsa terletak di Keuskupan Bogor.

Sekolah-sekolah SANTO YOSEPH berada di tiga paroki tersebut.

Pada 6 Januari 2015, RD Benyamin Sudarto (Pastor Kepala Paroki Maria Bunda Segala Bangsa) berkenan mengunjungi SEKOLAH SANTO YOSEPH di Harvest City, Cileungsi Bogor.

Pada 15 Januari 2015, perwakilan SEKOLAH SANTO YOSEPH tatap muka dan berkenalan dengan RD Steve Winarto (Pastor Kepala Paroki Santo Gabriel).

Pada 6 Februari 2015, perwakilan SEKOLAH SANTO YOSEPH tatap muka dan berkenalan dengan RD Yustinus Kesaryanto (Pastor di Stasi Santo Albertus yang pada 14 Mei 2015 menjadi paroki).

Para pastor ini mulai mengemban tugas barunya di tiga paroki tersebut, sejak akhir tahun 2014 / awal tahun 2015.

Harapan yang muncul dalam pertemuan-pertemuan itu diantaranya adalah kerjasama yang makin lebih baik antara SEKOLAH SANTO YOSEPH dan Paroki setempat.

Semoga SEKOLAH SANTO YOSEPH dapat terus ikut membangun komunitas umat (= Gereja) melalui karya nyatanya dalam bidang pendidikan di paroki setempat, dan ikut terlibat langsung dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa.

Niat itu disemangati pula dengan tema yang diusung pada perayaan tigapuluh tahun SEKOLAH SANTO YOSEPH (1985 – 2015) “PENUH SYUKUR dan TETAP SETIA MELAYANI”. Semoga!

Kepada Pastor Benyamin Sudarto, Pastor Steve Winarto dan Pastor Yustinus Kesaryanto, keluarga besar SEKOLAH SANTO YOSEPH mengucapkan selamat bertugas.